
Sekdako Lepas Tim Satgas Merah Putih
PEKANBARU - Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru H Muhammad Jamil MAg MSi melepas tim Satgas Merah Putih di halaman Mal Pelayanan Publik (MPP), Selasa (16/8/2022). Tim ini akan menyebarkan 10.000 bendera Merah Putih ke warga.
"Kami membagikan 10.000 bendera Merah Putih ke warga. Sesuai perintah Pj Wali Kota, Pekanbaru ini harus kita muliakan dengan bendera Merah Putih," kata Sekdako Pekanbaru M. Jamil.
Makanya, Pemko bersama instansi terkait siap untuk menyukseskan penyebaran 10.000 bendera Merah Putih ke warga. Bendera Merah Putih dibagikan di tempat keramaian, permukiman masyarakat, dan pasar-pasar.
"Masih ada masyarakat yang belum peduli memasang bendera Merah Putih. Maka, kami bagikan kepada mereka. Supaya, mereka menghormati hari Kemerdekaan ini," ucap Jamil.
Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Pekanbaru Zulfahmi Adrian saat acara penanaman penanaman rumput perdana di lapangan sepak bola kawasan Sport Center pada 3 Agustus lalu mengatakan, bendera Merah Putih merupakan identitas, simbol, dan alat pemersatu bangsa Indonesia. Bendera Merah Putih harus dikibarkan sepanjang bulan Agustus.
Pengibaran bendera Merah Putih guna menggugah rasa cinta kepada Tanah Air dan meningkatkan semangat nasionalisme seluruh masyarakat Indonesia. Pengibaran bendera Merah Putih guna menanamkan rasa cinta kepada bangsa dan negara Republik Indonesia dengan menyelenggarakan HUT ke-77 Kemerdekaan RI dengan berbagai kegiatan yang semarak dan menyenangkan.
Berita Lainnya
Sekdako Harapkan Peran Kadin Dalam Percepatan Ekonomi Pekanbaru
Pj Wali Kota Tegaskan Kepala OPD dan Camat Harus Mengerti Tupoksi Masing - Masing