Teks foto: Wali Kota Pekanbaru, DR H Firdaus MT mendampingi Menteri Kordinator Perekonomian RI, Airlangga Hartarto saat meninjau vaksinasi massal di SDN 158 Pekanbaru, Jumat (25/2/2022)

Wako Dampingi Menko Perekonomian Tinjau Vaksinasi Massal di SDN 158 Pekanbaru


PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru, DR H Firdaus MT mendampingi Menteri Kordinator Perekonomian RI, Airlangga Hartarto saat meninjau vaksinasi massal di SDN 158 Pekanbaru, Jumat (25/2/2022). Vaksinasi massal ini merupakan satu program percepatan vaksin bagi anak usia enam hingga sebelas tahun.

Wali Kota Pekanbaru menyebut bahwa pemerintah kota sedang menggesa vaksinasi. Pemerintah pun menggelar vaksinasi secara serentak di Kota Pekanbaru.

Vaksinasi secara serentak di 15 sekolah tersebar di 15 kecamatan. Pemerintah kota memasang target ada sepuluh ribu orang anak mendapat suntikan vasin hari ini.

"Kita targetkan dalam sehari ini asa sepuluh ribu orang lebih divaksin,"  paparnya usai kegiata.

Orang nomor satu di Pekanbaru ini, mengatakan bahwa vaksinasi anak-anak untuk dosis pertama terus meningkat hingga 53 persen. Tapi secara umum capaian vaksinasi dosis pertama di Kota Pekanbaru sudah mencapai 111,86 persen.

Sedangkan capaian  vaksinasi lansia masih kurang. Ia menyebut bahwa vaksinasi lansia baru mencapai 64  persen lebih.

Ada pelayanan khusus bagi lansia yang hendak mendapat suntikan vaksin.  Petugas kesehatan bakal datang memberi layanan vaksinasi bagi lansia yang hendak suntik vaksin.

Listrik Indonesia


Tim Redaksi

Tulis Komentar

Terkini

Terpopuler

Jasa Backlink Media Nasional
Jasa Media Placement
Jasa Press Release Murah